Diberdayakan oleh Blogger.

Jelang Liga Champions Mourinho: Semua Soal Keberuntungan

Milan - Tak ada pesimisme atau keyakinan berlebih dari Jose Mourinho jelang 'kepulangan' ke Chelsea. Siapa yang nantinya bakal lolos disebutnya akan ditentukan oleh hal non teknis bernama keberuntungan.

Meski menang di leg pertama, kans Inter untuk bisa lolos ke babak delapan besar Liga Champions terhitung masih berat. Kemenangan 2-1 yang didapat di kandang sendiri akan tak berarti apa-apa jika The Blues bisa unggul 1-0 gol saja.

Nerazzurri juga dapat nasib buruk jelang laga tersebut menyusul kekalahan yang mereka terima atas Catania dinihari tadi. Saat ditanya soal kans merebut tiket ke perempatfinal di Stamford Bridge tengah pekan depan, pelatih asal Portugal itu justru menyebut kalau keberuntungan akan menjadi faktor dominan.

"Itu adalah soal hal-hal yang mendetil; keberuntungan atau ketidakberuntungan saat drawing, jika bola membentur tiang apakah arahnya masuk ke gawang atau keluar, pemain-pemain yang dihukum dan tak bisa tampil di laga krusial, datangnya cedera yang membuat tim kehilangan dua atau tiga pemain, keputusan wasit yang tak berpihak pada Anda," jawab Mourinho seperti diberitakan ESPN Star.

Mourinho hingga kini masih digantungi harapan besar oleh Interisti untuk menyudahi penantian panjang menjadi juara Liga Champions. Terkait siapa yang akhirnya jadi kampiun di akhir musim nanti, pria yang tahun 2004 lalu membawa FC Porto menjadi juara itu mengaku sulit memprediksi..

"Tentu saja hanya tim bagus yang bisa memenangi Champions League,tapi saya bisa menemukan tujuh, delapan, sembilan yang bisa jadi pemenan. Itu sulit diprediksi," pungkas dia.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar